Kemenpar Rangkul UIN Antasari Majukan Pariwisata Kalimantan Selatan
Banjarmasin – Kementerian Pariwisata menggelar Pelatihan Dasar SDM Kepariwisataan di UIN Antasari Banjaramsin pada Kamis, 7 Februari 2019 bertempat di Auditorium Mastur Jahri. Acara dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Dr. Hj. Nida Mufidah, M.Pd., Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kelembagaan Dr. H. Hamdan, M.Pd., Wakil Rektor Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Dr. H. Sukarni, M.Ag., Kepala Biro AUPKK Drs. H. Saifi, M. PD., Kepala Biro AAKK Drs. Mukhlis, M.Pd., serta para dekan fakultas. Tak luput Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan juga Tim Percepatan Wisata Sejarah, Religi, Tradisi, dan Seni Budaya Kemenpar juga terlibat. Pelatihan ini diikuti oleh mahasiswa UIN Antasari sejumlah 275 orang.
Ketua Pantia Penyelenggara dari Kemenpar, Mahasika Dian Artianingsih, menyebut bahwa acara ini adalah sosialisasi sekaligus pelatihan pengembangan pariwisata di Indonesia. “Ini adalah program dari Kemenpar untuk meningkatkan kualitas dan wawasan sumber daya manusia di kawasan pariwisata. Sasaran pelatihan adalah mahasiswa yang akan dibekali dengan pemahaman wisata, kebijakan wisata, dan pelayanan prima dan sapta pesona wisata,” jelas Dian.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Dr. Nida mengapresiasi dengan positif. “Terimakasih karena Kemenpar secara khusus memberikan peningkatan wawasan kepariwisataan pada mahasiswa UIN Antasari. Kampus selalu mendukung untuk peningkatan kompetensi mahasiswa,” katanya membuka sambutan. Dr. Nida juga mengatakan bahwa sektor pariwisata sekarang sangat penting menyumbang devisa Indonesia maka pengembangan sumber daya manusianya perlu didorong. “Pariwisata sebenarnya bisa menjadi income bagi mahasiswa, misalnya membuat pernak-pernik atau menjadi tour guide bagi wisatawan asing. Kebetulan di UIN Antasari telah memberikan pendalaman kemampuan berbahasa asing sejak awal masuk kuliah,” paparnya.