Tentang Jurusan PGMI
Jurusan PGMI berada di bawah naungan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin. Lulusan PGMI akan mendapatkan gelar sarjana pendidikan yang diproyeksikan menjadi guru MI/SD, pengelola, peneliti, penulis, dan konsultan pendidikan dasar.
Sejak didirikan pada tahun 2007 sampai sekarang, PGMI sudah memiliki sekitar 1.316 mahasiswa dan sudah meluluskan sekitar 900 alumni. Proses pembelajaran yang diterapkan oleh jurusan PGMI pada dasarnya mempunyai kesamaan seperti halnya jurusan umum (PGSD). Namun, disatu sisi PGMI mempunyai keunikan tersendiri dengan penambahan beberapa mata kuliah agama Islam, sehingga boleh dikata sebagai PGSD Plus dengan masa studi bisa ditempuh selama 4 tahun.
Pada tahun 2010, jurusan PGMI melakukan kegiatan akreditasi awal dengan perolehan nilai C (292). Hal tersebut tentunya, tidak menjadi hambatan bagi pihak jurusan untuk terus berjuang bersama-sama meningkatkan daya saing dalam dunia pendidikan. Alhasil, pada tahun 2015 jurusan PGMI kembali Reakreditasi dengan memperoleh nilai B (312). Bantuan dan dorongan serta kerjasama dari pelbagai pihak menjadi kunci keberhasilan, sehingga nantinya mampu berdaya saing tinggi dengan pembekalan kemampuan yang profesional, kompettiif, dan berakhlak mulia.
Jurusan PGMI mempunyai beberapa fasilitas, seperti ruang kelas, ruang baca dan Lab. Terpadu PGMI. Untuk kemahasiswaan, jurusan PGMI juga menaungi HMJ PGMI yang diorganisir oleh mahasiswa PGMI. Mahasiswa didorong untuk terlibat aktif dalam mengadakan berbagai kegiatan juga mengikuti kegiatan baik di dalam maupun di luar kampus
Jurusan PGMI mempunyai 22 dosen yang merupakan lulusan dari berbagai universitas di Indonesia dan sebanyak 2 dosen sedang menempuh S3 dengan Beasiswa MORA 5000 Doktor dari Kemenag. Dosen PGMI juga aktif melakukan penelitian tentang dunia ke-PGMI/PGSD-an sehingga mampu memberikan sumbangsih untuk kemajuan pendidikan dasar