Mahasiswi PGMI Terbitkan Antologi Cerpen

Fathul Jannah ialah salah satu mahasiswi jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) angkatan 2016. Mahasiswi yang akrab dipanggil Jannah ternyata sudah menyukai bidang kepenulisan sejak di bangku Sekolah Dasar (SD).

Pencapaian Jannah dalam bidang kepenulisan telah melalui proses yang panjang. Ia pernah mengikuti pelatihan serta gemar membaca karya penulis ternama sebagai sumber acuan. Ketekunan Jannah itu pun akhirnya membuahkan hasil yang sepadan.

“Dulu ketika masih SD saya pernah menulis cerita pendek hingga buku yang saya tulis penuh. Minat saya dalam menulis ternyata baru bisa saya salurkan ketika MTs. Saat itu saya mengikuti lomba menulis puisi. Tak menyangka, saat pengumuman ternyata saya mendapatkan predikat terbaik 1. Minat itu berlanjut hingga saya MA. Saya mencoba mengikuti lomba menulis cerita pendek dan akhirnya mendapat juara terbaik 2. Hasil tulisan saya dan para juara lainnya dibukukan oleh Dinas Perpustakan Daerah tempat saya tinggal. Tak ingin berpuas diri, saya mulai mencoba mengikuti lomba menulis pada skala yang lebih besar, seperti: Forum Aishiteru Menulis (FAM) dan Aruh Sastra,” ujarnya.

Perjalanannya dalam mengikuti berbagai lomba menulis memberinya banyak pelajaran hidup, seperti: kesungguhan, ketelitian dan ketekunan. Di semester akhirnya ini, Jannah mencoba menerbitkan cerita pendek yang sudah pernah ia tulis untuk menjadi sebuah buku. Tulisannya yang berjudul “Kenalkan Aku Pada-Nya, Kita dan Kisah Semu, Sepuluh Menit” kini telah diterbitkan dalam antologi cerpen  “Cerita Sebelum Usai”.

“Cerpen yang ada dalam antologi “Cerita Sebelum Usai” adalah karya yang sudah saya tulis cukup lama namun ketika  hendak dijadikan antologi saya koreksi kembali agar lebih baik. Awalnya saya diajak oleh dua orang penulis untuk membuat antologi cerpen dan kebetulan hari itu ada promo menarik dari penerbit. Jadi tanpa pikir panjang saya langsung bergabung bersama mereka,”  jelasnya.

Semua karya yang ditulis oleh Jannah merupakan murni hasil pemikirannya. Biasanya ide-ide baru muncul tak terduga. Akan tetapi ada saja kendala-kendala yang menghambat prosesnya dalam menulis.

“Kendala yang paling sering saya rasakan ialah kehilangan semangat padahal tulisan saya belum rampung. Menurut saya penyebabnya bisa berasal dari faktor internal, misalnya: malas, jarang membaca dan sebagainya. Bisa juga dari faktor eksternal seperti: banyak tugas kuliah, sibuk organisasi dan lainnya,” tutur Jannah.

Sebagai penutup, Fathul Jannah mengutip perkataan Imam Al-Ghazali yang berbunyi “Jika Kau Bukan Anak Raja, Juga Bukan Anak Ulama Besar, maka Menulislah!” baginya perkataan tersebut menjadi acuan dan pembangkit semangat ketika mulai merasa malas. Tidak hanya itu, Jannah juga berpesan untuk para pemula agar terus menuliskan ide-ide yang ada.  Ketika semakin banyak menulis maka diri kita akan semakin mengetahui titik kesalahan serta kekurangan dalam tulisan yang telah dibuat. Agar tulisan tidak hanya terhenti di layar laptop, tidak salahnya jika mulai mengirimkan karya yang selesai pada lomba-lomba yang sesuai dengan jenis tulisan kita. “Berharap menang dalam lomba itu boleh-boleh saja, tapi tidak perlu dijadikan prioritas,” tuturnya.

Leave a Reply